Redesain Kemasan Lilin Aromaterapi Mons Label

Authors

  • Regina Dian Larasati Putri Universitas Pembanguna Nasional "Veteran" Jawa Timur
  • Masnuna Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Keywords:

kemasan, lilin aromaterapi, redesain

Abstract

Kemasan memiliki peran penting untuk produk. Salah satu peran kemasan adalah merepresentasikan

produk dan juga branding usaha UMKM tersebut. Mons Label adalah salah satu UMKM yang berasal dari Malang, Jawa Timur. Lilin aromaterapi Mons Label memiliki enam varian wewangian, namun desain kemasan yang membedakan hanyalah tulisan stiker yang berukuran kecil dan sulit untuk dibaca. Selain itu banyak aspek yang kurang dari kemasan tersebut, misalnya penggunaan pernak-pernik kemasan yang terlalu banyak, dan kemasan yang sangat sederhana yang kurang merepresentasikan produk. Untuk itu, perlu dilakukan redesain pada kemasan lilin aromaterapi Mons Label yang bertujuan untuk menarik perhatian konsumen, memperkuat branding serta mempresentasikan varian produk. Perancangan ini diharapkan dapat disesuaikan dengan beragam varian lilin aromaterapi yang berbeda-beda dan menyesuaikan dengan branding Mons Label. Metode yang digunakan adalah metode

kualitatif deskriptif dan dengan menggunakan pendekatan Design Thinking.

Kata Kunci : kemasan, lilin aromaterapi, redesain

ABSTRACT

Packaging plays a crucial role in product representation and branding, especially for small and medium-sized enterprises (SMEs). Mons Label, an SME from Malang, East Java, produces aromatherapy candles with six different fragrance variants. However, the current packaging design only differentiates these variants through small, hard-to-read sticker labels. Additionally, the packaging has several shortcomings, such as excessive use of decorative elements and an overly simple design that fails to represent the product effectively. Therefore, a redesign of the packaging for Mons Label's aromatherapy candles is necessary to attract consumer attention, strengthen branding, and clearly present the different product variants. The redesign aims to align with the diverse aromatherapy candle variants while maintaining the Mons Label branding. The methodology used for this project is qualitative descriptive, utilizing a Design Thinking approach.

Keywords : packaging, scented candle, redesign

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-09-12

How to Cite

Regina Dian Larasati Putri, & Masnuna. (2024). Redesain Kemasan Lilin Aromaterapi Mons Label. Snades, 3(1), 036–045. Retrieved from https://snades.upnjatim.ac.id/eprosiding/index.php/snades/article/view/8