TANDA DAN RUANG SOSIAL : STUDI RANCANGAN TIPOGRAFI LINGKUNGAN PADA DAERAH KAMPUNG CUNGKENG DAN PULAU PASARAN, BANDAR LAMPUNG

Authors

  • Refita Ika Indrayati Institut Teknologi Sumatera
  • Nova Asriana
  • Arif Budiman
  • Sigit Yudi Prasetyo

Keywords:

desain grafis lingkungan, kampung cungkeng, pulau pasaran, pariwisata lampung, pariwisata minapolitan

Abstract

Keberadaan penanda dalam ruang sosial bukan hanya berfungsi sebagai penghias, namun juga sebagai representasi identitas yang memperkuat karakter sebuah wilayah. Area Kampung Cungkeng dan Pulau Pasaran yang terletak di Teluk Betung, Bandar Lampung memiliki potensi besar untuk dikembangkan menjadi daerah pariwisata minapolitan. Studi sebelumya merekomendasikan upaya pembentukan ulang identitas kawasan, namun pendekatan masih terbatas pada aspek pemetaan wilayah dan perencanaan arsitektural. Belum terdapat strategi naratif yang terintegrasi dalam bentuk branding kawasan yang menggabungkan rekomendasi tersebut guna meningkatkan pengalaman wisata minapolitan secara menyeluruh. Penelitian ini berusaha melihat apakah rancangan tipografi lingkungan yang dihasilkan oleh mahasiswa dapat berfungsi sebagai branding kawasan dan sesuai dengan rekomendasi perencanaan kawasan sebelumnya. Dengan menggunakan metode eksperimen berbasis riset yang dilakukan dalam kelas studio tipografi aplikatif, seratus lebih alternatif desain mahasiswa kemudian diseleksi dan dianalisis. Hasil dari penelitian ini adalah pemetaan klasifikasi karya mahasiswa dan analisis proses desain mahasiswa dalam konteks tipografi lingkungan. Hasil kajian ini diharapkan berguna sebagai perbaikan pengajaran materi ruang dan tanda pada mahasiswa desain serta menjadi rekomendasi perancangan penguataan karakter kawasan dalam membangun identitas visual yang autentik.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

29-10-2025

How to Cite

Indrayati, R. I., Asriana, N., Budiman, A., & Prasetyo, S. Y. (2025). TANDA DAN RUANG SOSIAL : STUDI RANCANGAN TIPOGRAFI LINGKUNGAN PADA DAERAH KAMPUNG CUNGKENG DAN PULAU PASARAN, BANDAR LAMPUNG. SNADES, 6(1), 138–144. Retrieved from https://snades.upnjatim.ac.id/eprosiding/index.php/snades/article/view/55

Similar Articles

<< < 1 2 3 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.